Mr. Andy Lim adalah Direktur Eksekutif Associated Leisure International dan Ketua dari MoneyWorld Group. Sejak 15 Juni 2009, dia menjabat sebagai Executive Chairman di Viking Offshore and Marine Limited, sebuah perusahaan publik yang terdaftar di Bursa Efek Singapura. Mr. Lim juga merupakan salah satu pendiri Tembusu Partners Pte Ltd, sebuah perusahaan ekuitas ternama di Singapura. Mr. Lim memiliki gelar Masters in Business Administration (MBA) dari University of California (UCLA) dan gelar Engineering (First Class Honours) dari Cambridge University.
Bala saat ini tergabung dalam Westpac Banking Corporation sebagai Anggota Dewan Penasihat. Dia juga menjabat sebagai Ketua di S Cube Capital, Anggota Dewan di AT Capital, Penasihat Strategis di Srei Infrastructure Finance, dan Ketua Dewan Penasihat Instachk. Tak hanya itu, Bala juga telah lama aktif berinvestasi di perusahaan teknologi dan memiliki portofolio di lebih dari 15 perusahaan, di mana dia aktif menjadi mentor dan penasihat bagi para entrepreneur muda.
Dari 2012 hingga akhir Maret 2018, Bala merupakan Presiden Westpac untuk bisnis internasional. Dia bertanggung jawab atas operasi Westpac di Asia, Eropa, dan Amerika.
Sebelum bergabung dengan Westpac, Bala berkarir di Bank of America Merrill Lynch sebagai Vice Chair dan Managing Director, Global Corporate dan Investment Banking. Di sana dia bertanggung jawab menyusun langkah strategis untuk bisnis investment banking dan korporat perusahaan di India.
Bala memulai perjalanan karirnya sebagai auditor bank dengan KPMG di Asia, di mana dia dipromosikan sebagai partner. Dia tercatat sebagai anggota direksi independen di beberapa perusahaan tercatat di India dan merupakan Anggota Dewan Penasihat di Standard Chartered Private Bank. Dia juga merupakan akuntan bersertifikat dan telah menyelesaikan Advanced Management Programme di Harvard Business School.